>>Resep Puding Mangga Saus Strawberry

Resep Puding Mangga Saus StrawberrySelamat sore pembaca. Hari ini admin aneka resep minuman lagi hobi posting jadi ada penambahan untuk resep. Jika sebelumnya membahas tentang minuman adon adon coro nah disini kita akan membahas resep salah satu puding. Resep Puding ini didapat ketika admin lagi baca – baca di detik.com. Penasaran nama pudingnya maka admin kenalkan Resep Puding Mangga Saus Strawberry. Tahu sendiri segarnya mangga apalagi jika mangga itu adalah mangga arumanis yang terkenal lalu ditambah saus strawberry membuat puding ini layak anda coba dirumah. Langsung saja simak pembuatannya dibawah ini :


Bahan Utama Puding Mangga Saus Strawberry :


- 300g daging mangga arumanis
- gula pasir sebanyak 50g
- 1bks agar – agar bubuk
- 200ml susu yang segar
- 3 putih telur ayam


Bahan Saus Strawberry :


- Strawberry segar sebanyak 250g ( dibersihkan )
- Gula pasir sebanyak 50g
- 1sdm air jeruk lemon


Buat dahulu saus strawberrynya dengan cara :


1. Potong strawberry menjadi ukuran kecil
2. Masukan kedalam panci
3. Masukkan gula dan air lemon kedalam panci yang berisi strawberry
4. Masak semuanya sampai mendidih kemudian angkat
5. Saus sudah siap


Setelah saus siap dilanjutkan dengan membuat pudingnya.

Cara membuat Puding Mangga Saus Strawberry :


1. Masukkan semua daging mangga beserta gula kedalam blender. Lalu blender  sampai menjadi halus.
2. Masukkan hasil blenderan tadi ke dalam panci. tambahkan agar – agar serta susu segar.
3. Masak semuanya sampai mendidih kemudian angkat.
4. Kocok putih telur sampai kaku.
5. Masukkan adonan mangga tadi kedalam kocokan putih telur dan terus kocok sampai semuanya tercampur secara merata.
6. Tuangkan semua adonan ke masing – masing gelas saji dan dinginkan sampai mengeras.
7. Tambahkan saus strawberry tadi ketika mau disajikan.


Semua cara diatas berdasarkan informasi yang didapatkan dari detik.com dengan penulisan sendiri dan tidak mengubah isi bahannya. Semua bahan diatas digunakan untuk membuat 6 porsi “Puding Mangga Saus Strawberry“. Jika anda ingin porsi yang banyak silahkan tambahkan bahan – bahannya. Terima kasih sudah berkunjung dan membaca blog aneka resep minuman. Jangan lupa klik share dan like.


Resep Aneka Minuman



>>Resep Puding Mangga Saus Strawberry
Previous
Next Post »
Thanks for your comment